Anak Pedangdut Lilis Karlina Terjerat Kasus Narkoba, Begini Kronologinya

- Selasa, 14 Maret 2023 | 13:32 WIB
Lilis Karlina.
Lilis Karlina.

JAKARTA, LARAS POST - Kasus narkoba kembali menghantui kalangan artis Tanah Air. Setelah Ammar Zoni tertangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba, kini muncul lagi kabar tak sedap yang menimpa artis, kali ini giliran kabar buruk datang dari pedangdut Lilis Karlina. Namun, yang jadi pemakai bukan Lilis Karlina, tetapi anaknya yang masih berusia remaja yang terjerat kasus narkoba.

Anak Lilis Karlina, RD (15), ditangkap oleh pihak kepolisian terkait kasus peredaran narkoba. Bahkan, ia diduga memiliki bawahan untuk menjual narkoba.

Baca Juga: Ammar Zoni Minta Maaf kepada Publik, juga Istri dan Keluarganya

Kronologi penangkapan RD ini diawali dari informasi masyarakat tentang penyalahgunaan narkoba di wilayah Purwakarta. RD ditangkap oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Purwakarta pada Minggu (12/3/2023).

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, mengatakan, RD masih berusia 15 tahun dan masih menjadi pelajar kelas 3 SMP. Dia diduga telah menjadi bandar dan mengendalikan pengedar narkoba serta menjual obat terlarang di wilayah Purwakarta, Subang, dan Karawang dengan sasaran para pelajar dan umum.

Baca Juga: Begini Kronologi Tertangkapnya Artis Ammar Zoni

"Pelaku yang masih duduk di bangku SMP kelas 3 ini membeli obat tersebut secara online, kemudian dia jual kembali secara online dan juga secara langsung kepada pembeli, dan dia mengendalikan pengedar usia dewasa. Sasarannya ada pelajar dan usia dewasa," kata Edwar.

Dari tangan RD ini, polisi menyita barang bukti sebanyak 1.865 butir obat yang dikategorikan sebagai narkotika. Dia dijerat dengan pasal 196 Undang-Undang RI No 36 Tahun 2009 tentang kesehatan.

Baca Juga: Pihak Keluarga Ajukan Rehabilitasi untuk Kasus Ammar Zoni

Sementara itu, Lilis Karlina, sang ibu, mendatangi Polres Purwakarta, baru-baru ini. Namun, saat ditanyai awak media ia tidak mau memberikan komentar apapun terkait masalah anaknya tersebut. Lilis Karlina datang dengan menutupi sebagian wajahnya, serta mengenakan busana serba hitam. (yz)

Editor: Redaksi

Tags

Terkini

Julie Estelle Umumkan Kehamilan Anak Pertamanya

Minggu, 19 Maret 2023 | 17:06 WIB

Bamsoet Buka 'Jakarta Auto Classic Meet Up 2023'

Minggu, 19 Maret 2023 | 10:21 WIB

Grup K-Pop Blackpink Sukses Pecahkan Rekor Dunia

Rabu, 15 Maret 2023 | 13:35 WIB
X