Catatan Tb Adhi, Wartawan Laras Post
JAKARTA, LARAS POST - Pengurus Provinsi Persatuan Wartawan Indonesia (Pengprov PWI) Jawa Barat meneguhkan komitmennya dalam menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) untuk 1000 peserta. Dari kolaborasi dengan Pemprov Jabar, Gubernur Ridwan Kamil mengamini kehendak PWI Jabar untuk meningkatkan profesionalisme insan pers di ranah pasundan.
Maka, menjelang akhir 2022 silam, tergelarlah road show UKW PWI Jabar. Pertama di Bandung, kedua di Bogor, dan ketiga di Depok. Untuk yang keempat, sudah diagendakan, digelar Senin-Selasa, 20-21 Maret 2023 ini, kembali di Kota Bandung.
Baca Juga: Sambut Idul Fitri 2023, Koleksi SANGSATA by Ria Miranda Tampilkan Karakter Kuat Minang Heritage

Paparan ini dikonsentrasikan pada dua road show UKW PWI Jabar terakhir. Yakni, UKW Angkatan 53, 54 dan 55 di The Hotel Salak Heritage, Bogor, berlanjut UKW Angkatan 56, 57 dan 58 pada 15-16 Maret 2023 di Grand Zamzam Tower, Margonda, Depok.
Memburu target memperoleh sebanyak mungkin wartawan kompeten dari 1000 peserta yang dijaring, setelah di Bandung (20-21/3), road show UKW PWI Jabar berikutnya direncanakan di Karawang (17-18/5), Cirebon (20-21/6), Garut (11-12/7), dan terakhir di Cianjur (22-23/8).
Baca Juga: Presiden Jokowi Rangkul Tokoh Agama dan Tokoh Adat di Kalsel
Seluruh peserta UKW diproyeksikan dari berbagai wilayah di Jabar. Oleh karena itu, UKW di Depok juga melibatkan peserta dari Bekasi Raya, UKW di Kota Bandung pada Senin dan Selasa pekan depan, serta UKW di Karawang diharapkan bisa diikuti peserta dari daerah sekitar. Demikian juga dengan UKW di wilayah lainnya.

Harapannya, road show UKW PWI Jabar ini bisa tersentuh oleh insan media seluruh pelosok Jabar, sehingga mereka bisa merasakan aura profesionalisme yang dihembuskan oleh para penguji, demi meningkatkan wawasan, pengetahuan, etika, dan ke depannya mampu merefleksikan diri sebagai wartawan yang mumpuni, baik dan benar.
Dari dua kali road show UKW PWI Jabar yang langsung saya ikuti, ada potensi peningkatan cukup signifikan terkait tingkat kelulusan, atau peserta kompeten. Dari UKW Angkatan 53, 54 dan 55 pada akhir 2022, tingkat kelulusan mencapai 91%. Sementara dari UKW Angkatan 56, 57 dan 58 tingkat kelulusannya 91,8%.
