Jelang Konser BLINK, Digelar Pameran Blackpink In Your Area

- Rabu, 8 Maret 2023 | 14:24 WIB
BLACKPINK IN YOUR AREA Pop-Up Store & Exhibition in Jakarta.  (Laras Post)
BLACKPINK IN YOUR AREA Pop-Up Store & Exhibition in Jakarta. (Laras Post)

Jakarta, Laras PostGirls band asal Korea yang menjadi idola para generasi milenial yaitu BLACKPINK akan menggelar konser selama dua hari di Jakarta pada 11 dan 12 Maret 2023.
Namun bagi pecinta BLACKPINK ada keseruan sebelum konser digelar, ada satu pameran spesial yang khusus dibuat untuk BLINK Indonesia. BLACKPINK secara resmi membuka sebuah pameran dan pop-up store yang diberi nama BLACKPINK in your area Pop-Up Store & Exhibition in Jakarta. Pameran ini dibuka sebelum dan sesudah konser BLACKPINK di Jakarta.
Melalui pameran ini, para BLINK tak hanya bisa membeli merchandise resmi BLACKPINK saja. Namun, para fans juga diajak masuk lebih dalam ke dunia BLACKPINK dengan sebuah area khusus yang dipersiapkan.
Saat memasuki lokasi, BLINK akan disambut dengan patung berjubah hitam yang mengenakan kacamata VR yang dikenakan oleh Jisoo di MV Pink Venom. Masuk jauh lebih dalam, para fans akan menemukan sebuah area yang merupakan miniatur lokasi syuting MV yang sama.

Baca Juga: Film Virgo & The Sparklings telah Tayang di Bioskop, Dapat Sambutan Luar Biasa dari Masyarakat
Tak hanya itu, BLINK juga bisa melihat berbagai kostum yang dikenakan oleh BLACKPINK sepanjang kariernya. Ada kostum yang dikenakan di MV, Coachella, hingga konser.
BLINK juga bisa bebas foto-foto di lokasi yang tersedia, namun dilarang untuk memegang barang-barang yang dipamerkan di BLACKPINK in your area Pop-Up Store & Exhibition in Jakarta.
"Exhibition ini sebelumnya sudah pernah digelar di Bangkok. Kita bikin yang pertama di Indonesia," ujar Dennis Hadi, CEO dari FLIMTY yang bekerja sama dengan YG Entertainment untuk membuka pameran dan pop-up store di Jakarta.

Baca Juga: Akhirnya, Rossa Rilis Album Baru Another Journey: The Beginning
"Ada merchandise, ada album, semua ada. Konsep exhibition ini adalah BLACKPINK World, jadi ada semua dari set yang dibikin dari music video asli, kostum asli konser dipajang. Rasanya akan seperti masuk ke MV BLACKPINK," lanjutnya.
Ada dua cara yang bisa dilakukan oleh BLINK yang ingin merasakan dan melihat langsung BLACKPINK in your area Pop-Up Store & Exhibition in Jakarta. Pertama dengan membeli produk FLIMTY 'Pink Edition' seharga Rp 319 ribu, dan yang kedua dengan membeli merchandise official di pop-up store BLACKPINK dengan pembelian minimal Rp 450 ribu.

Baca Juga: Launching Produk Baju Modest Fashion di IFW 2023, KainHalal™ Berkolaborasi dengan 9 Fashion Designers
BLACKPINK in your area Pop-Up Store & Exhibition in Jakarta dibuka di Senayan Park, Jakarta Pusat mulai 6 Maret hingga 6 April 2023. Pameran dan pop-up store dibuka setiap hari mengikuti jam operasional venue.
Sementara itu, BLACKPINK akan menggelar konser selama 2 hari, yaitu 11 dan 12 Maret 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Penukaran tiket sudah dibuka mulai 4 Maret 2023 hingga hari konser berlangsung. (7im)

Editor: Redaksi Laras Post

Tags

Terkini

Film HANTU BARU Segera Tayang di Bioskop Tanah Air

Sabtu, 18 Maret 2023 | 14:39 WIB

Peduli Budaya Indonesia, WBI Gelar Jagantara 2.0

Jumat, 10 Maret 2023 | 20:30 WIB
X